21/11/2025
Surga dan Neraka, Kamu Pilih Mana?
Apakah Surga dan Neraka adalah tempat fisik, atau keadaan batin? Bagaimana cara mewujudkan "Surga" dalam hidup kita hari ini?
Surga dan neraka adalah konsep abadi yang telah membentuk peradaban dan moralitas kita.
Surga digambarkan sebagai tempat pahala, kebahagiaan abadi, kedamaian tertinggi, dan berkumpulnya jiwa-jiwa baik setelah kehidupan di dunia. Bahkan bagi beberapa orang, Bidadari ada di Surga. Weleh weleh weleh…..
Neraka digambarkan tempat hukuman, penderitaan kekal, api, dan siksaan bagi jiwa-jiwa yang berbuat dosa dan melawan kehendak Ilahi. Ini berfungsi sebagai penjaga moral dan pencegah kejahatan.
Bagaimana jika Surga dan Neraka bukanlah sekadar tujuan di akhirat, tetapi juga kondisi kesadaran yang kita ciptakan di sini dan saat ini?
Surga adalah hidup dengan pikiran jernih, hati terbuka, dan tindakan berani yang selaras. Kita ada di surga saat kita menerima dan mengintegrasikan seluruh diri kita (termasuk bayangan), mencapai keutuhan diri (wholeness), dan hidup dari Kebenaran Diri Sejati (True Self).
Neraka adalah hidup dalam pergulatan batin akibat konflik antara apa yang kita pikirkan, rasakan, dan lakukan.
Kita ada di Neraka ketika kita menolak bayangan diri—bagian-bagian yang terluka, trauma, atau tidak kita s**ai. Kita hidup dalam rasa bersalah, malu, dan pengasingan diri.
Hentikan berjuang untuk Surga setelah kematian. Ciptakan Surga di dalam diri kita dengan melatih kesadaran, praktikkan kasih sayang, berani memaafkan dan menghadapi serta memproses luka batin untuk sebuah kesembuhan.