01/04/2019
Jamur merupakan salah satu jenis tanaman yang kaya akan nutrisi, berdasarkan United States Department of Agriculture (USDA), jamur merupakan sumber mineral dan vitamin seperti kalium, magnesium, natrium, fosfor, vitamin C & D, folat, niasin, tiamin, serta riboflavin.
Penasaran dengan khasiat jamur ? Mari kita ulas selengkapnya.
1. Kaya akan Selenium
Berdasarkan USDA, jamur merupakan sumber selenium yang baik. Riset menunjukkan bahwa mineral selenium berpotensi sebagai anti-kanker, antioksidan, anti-inflamasi serta dapat membantu mengurangi risiko kanker, penurunan kognitif, penyakit tiroid, dan penyakit jantung.
2. Menurunkan Kolesterol
Jamur memiliki kadar protein yang tinggi. Disamping itu, jamur juga mengandung karbohidrat yang sangat rendah. Serat dan enzim tertentu yang ada pada jamur juga membantu anda dalam menurunkan kadar kolesterol.
Tak hanya itu, kadar protein yang tinggi yang ditemukan pada jamur juga membantu membakar kolesterol ketika dicerna. Menyeimbangkan kadar kolesterol jahat dan kolesterol baik sangat penting dalam pencegahan berbagai penyakit kardiovaskular seperti halnya serangan jantung dan stroke.
3. Mencegah Diabetes
Jamur merupakan makanan yang cocok bagi yang mengalami diabetes. Karena jamur rendah energi. Jamur tidak memiliki lemak, tanpa kolesterol, kadar karbohidrat yang sangat rendah, kandungan protein tinggi, dan banyak vitamin, serta mineral.
Jamur juga mengandung banyak air dan serat. Selain itu, jamur mengandung insulin alami dan enzim yang membantu memecah gula atau pati dalam makanan.
Jamur juga diketahui mengandung senyawa tertentu yang membantu fungsi hati, pankreas, dan kelenjar endokrin lainnya, sehingga mendorong pembentukan insulin dan pengaturan yang tepat di seluruh tubuh.
Orang yang mengalami diabetes sering menderita infeksi, terutama pada anggota tubuh mereka, yang cenderung berlanjut untuk jangka waktu yang lama. Antibiotik alami di dalamnya dapat membantu melindungi orang yang mengalami diabetes.
4. Meningkatkan Kesehatan Tulang
Jamur juga sumber kalsium yang kaya nutrisi penting dalam pembentukan dan penguatan tulang. Pasokan kalsium yang stabil dalam makanan dapat mengurangi kemungkinan kamu mengalami kondisi seperti osteoporosis dan dapat mengurangi nyeri sendi.
5. Meningkatkan Penyerapan Zat Besi
Tembaga memiliki sejumlah efek menguntungkan bagi tubuh dan dapat ditemukan pada jamur. Kekurangan tembaga dapat menyebabkan anemia dan neutropenia.
Tembaga mengatur dan merangsang penyerapan zat besi dari makanan. Jamur juga memiliki kadar zat besi yang tinggi. Sehingga tembaga dan jamur bekerja sama untuk tulang yang sehat dan mencegah anemia.
- Solusi Sehat Keluarga Indonesia