12/03/2024
NPCI Kabupaten Brebes mengirimkan 5 Atlet untuk mengikuti Selekda Peparnas dan selekda Paud di Surakarta, 7 Maret 2024. Kontingen berisi squad Atlet Peraih Medali Pada PEPARPROV dari cabor Atletik dan Badminton yang berhasil membawa 3 Medali Perak dan 5 Medali Perunggu.
Dengan kekuatan tim yang masih terbilang muda, tetapi bisa menorehkan hasil yang bagus di ajang Peparprov Pati. Atlet Peraih medali yang mengikuti selekda Peparnas antara lain:
1. Ahmad Afiq S yang turun di nomer lempar Kategori F47 yang berhasil membawa 2 medali perak pada nomor Lempar Cakram dan Lempar Lembing, dan 1 Perunggu di nomer Tolak Peluru.
2. Fredi Purwanto dari Cabor Badminton Kategori SU 5 yang berhasil membawa 2 medali perunggu dari nomer Tunggal Putra dan Ganda Putra.
3. Hafid Mulya R, atlet nomor lempar Kategori F56
Selain Mengikuti selekda peparnas, npci kabupaten brebes juga mengikutkan 2 atlet Atletik untuk mengikuti selekda pembinaan atlet usia dini. Atlet yang di ikutkan berusia 17 tahun dan mempunyai prestasi yang membanggakan untuk kabupaten Brebes pada peparprov kab. Pati, antara lain:
1. Siti Aniyah yang turun di Kategori Nomor lempar F57 yang berhasil membawa 1 Medali Perak Pada nomor Tolak Peluru dan 1 Medali Perunggu di nomer Lempar lembing.
Pada tahun 2022 juga mengikuti Kejurprov NPCI Jawa Tengah dan membawa 1 medali perunggu di nomer Lempar Lembing kategori F57
2. Irma Olifia, Atlet Peraih 1 medali perunggu di nomor lempar Lembing Kategori F40 pada Peparprov Pati.
Semoga atlet dari NPCI Kabupaten Brebes, berhasil lolos di Selekda Peparnas dan Selekda Paud, mengingat umur mereka masih terbilang muda dan tentunya masih panjang perjalanan mereka agar dapat berkembang di olahraga prestasi disabilitas.