12/01/2016
Penyembuhan Keloid dengan Cicacare
Secara farmakologi Cicacare adalah lembaran silikon gel berperekat yang dapat memberikan hidrasi dan efek mekanik untuk mencegah dan mengurangi jaringan hipertropik atau keloid. Tidak diserap secara sistemik.
Indikasi:
Untuk mencegah & untuk terapi keloid dan skar hipertropik.
Dosis:
potong cica care sesuai kebutuhan. Aplikasikan Cica-care pada keloid selama 4 jam sehari pada hari pertama. Pada hari kedua, ketiga dan seterusnya, lama penempelan diperpanjang 2 jam dari hari sebelumnya, Maksimal 24 jam / hari. Setiap lembar dapat dicuci setelah penggunaan dan dipakai lagi sampai 28 hari.
Kontraindikasi:
Pasien dengan kerusakan kulit/luka terbuka/luka terinfeksi/akne (jerawat) pada tempat aplikasi.
Peringatan dan Perhatian:
Pada luka pasca bedah, gunakan Cica-care hanya setelah jahitan dilepas.
Efek Samping:
Reaksi hipersensitivitas, iritasi, ruam.
Harga perlembar Cicacare adalah Rp. 1.100.000,- dengan ukuran 12x15cm, untuk harga eceran ukuran 12x3cm Rp. 250.000,- dan ukuran terkecil 1x1cm seharga Rp. 20.000,-. (harga standar di Tokopedia)
Untuk produk local yang sejanis dengan Cicacare yang pernah saya pake manfaatnya baru terihat setelah 10 hari, adapun menurut aturan produsennya bahwa manfaatnya akan optimal setelah 100 hari.
Kalau kita hitung 100 : 28 hari adalah 3,6 lembar dan sebenarnya 4 lembar. Jadi untuk mendapatkan manfaat dari obat ini kita membutuhkan 4,4 juta rupiah dan itu pun belum ada jaminan bisa rata sedia kala.
Adapun kalau menggunakan obat herbal dengan harga 100 ribu rupiah untuk 3 bulan membutuhkan 6 kemasan dengan total biaya 600ribu rupiah. Obat herbal ini sangat murah walaupun manfaatnya tidak seampuh Cicacare atau produk sejenisnya. Tapi kalau hasiatnya 0,5 kali dari cicacare berarti kita hanya memerlukan biaya 1,2juta rupiah dengan waktu penyembuhan 6 bulan.