Rs Jantung Jakarta

Rs Jantung Jakarta Menjadikan RS Jantung Jakarta (JHC) sebagai solusi tepat untuk penanganan kasus jantung dan pembuluh

Rumah sakit jantung yang berada di pusat jakarta dengan pelayanan yang ramah bersama tenaga profesional dan handal.

13/10/2025

MICS memang menawarkan banyak keunggulan, tapi apakah semua pasien jantung bisa menjalani prosedur ini? 🤔

Setiap pasien memiliki kondisi yang berbeda — mulai dari jenis penyakit jantung, riwayat kesehatan, hingga hasil pemeriksaan penunjang. Semua faktor itu menentukan apakah MICS menjadi pilihan yang tepat.

Melalui video ini, dokter kami akan menjelaskan kriteria pasien yang cocok menjalani MICS, serta hal-hal penting yang perlu diperhatikan sebelum tindakan dilakukan.

🫀 Yuk, tonton videonya sampai habis untuk tahu apakah MICS bisa menjadi pilihan terbaik bagi kamu atau orang terdekatmu!

10/10/2025

Operasi jantung kini tak selalu harus dengan sayatan besar!
Melalui MICS (Minimally Invasive Cardiac Surgery), tindakan bedah jantung dapat dilakukan dengan sayatan kecil, rasa nyeri yang lebih ringan, dan waktu pemulihan yang jauh lebih cepat. 🩺✨

Dalam video ini, dokter kami akan menjelaskan secara lengkap apa itu MICS, bagaimana prosedurnya dilakukan, serta berbagai keunggulan yang menjadikannya pilihan modern bagi pasien jantung saat ini.

💬 Simak penjelasannya dan jangan lupa tonton videonya sampai selesai agar kamu semakin paham tentang inovasi operasi jantung MICS ini!

RS Jantung Jakarta mengucapkan selamat atas pelantikan Ketua dan Sekretaris Jenderal POKJA INA HF Periode 2025–2028.Sela...
09/10/2025

RS Jantung Jakarta mengucapkan selamat atas pelantikan Ketua dan Sekretaris Jenderal POKJA INA HF Periode 2025–2028.

Selamat kepada�dr. Anggia Chairuddin Lubis, M.Ked(Cardio), Sp.JP(K), FIHA sebagai Ketua POKJA INA HF,�dan�dr. Wahyu Aditya S, Sp.JP(K), FIHA sebagai Sekretaris Jenderal POKJA INA HF.

Semoga amanah baru ini membawa semangat inovasi dan kolaborasi untuk kemajuan penanganan gagal jantung di Indonesia.

Salam Jantung Sehat 🫀✨



RS Jantung Jakarta menerima kunjungan dari Forum Asuransi Kesehatan Indonesia (FORMAKSI) dalam rangka berdiskusi mengena...
09/10/2025

RS Jantung Jakarta menerima kunjungan dari Forum Asuransi Kesehatan Indonesia (FORMAKSI) dalam rangka berdiskusi mengenai layanan, penggunaan obat, serta tindakan jantung dan pembuluh darah di RS Jantung Jakarta.

Pertemuan ini menjadi ajang berbagi informasi dan menyamakan persepsi antara rumah sakit dan penyedia asuransi, guna meningkatkan mutu pelayanan dan kemudahan akses bagi peserta asuransi kesehatan.

RS Jantung Jakarta berkomitmen untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh mitra asuransi, demi memberikan pelayanan kesehatan jantung yang optimal, aman, dan terpercaya bagi masyarakat. 💙

08/10/2025

Kenyamanan menjadi bagian penting dari proses penyembuhan.

Kamar Kelas 1 kami hadir dengan ruang yang lega, pencahayaan hangat, serta fasilitas modern yang membuat pasien dan keluarga merasa lebih tenang selama masa perawatan.

✨ Dapatkan pengalaman perawatan yang nyaman dan berkualitas, hanya di RS Jantung Jakarta.

04/10/2025

Satu tindakan kecil bisa menyelamatkan nyawa! ❤️

Masih dalam rangkaian Hari Jantung Sedunia 2025, RS Jantung Jakarta bersama Masjid Nurassa’adah dan masyarakat Kelurahan Palmeriam mengadakan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD).

Lewat pelatihan ini, peserta dibekali keterampilan pertolongan pertama pada kasus henti napas dan henti jantung mendadak. Karena darurat medis bisa terjadi kapan saja, di mana saja dan siapa pun bisa jadi penolong pertama.

Salam Jantung Sehat 🫀✨




Masih dalam rangkaian peringatan Hari Jantung Sedunia 2025, RS Jantung Jakarta berkolaborasi bersama Masjid Nurassa'adah...
04/10/2025

Masih dalam rangkaian peringatan Hari Jantung Sedunia 2025, RS Jantung Jakarta berkolaborasi bersama Masjid Nurassa'adah dan lingkungan sekitar masyarakat kelurahan Palmeriam menyelenggarakan pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD), untuk meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi situasi darurat medis.

Kegiatan ini bertujuan membekali peserta dengan pengetahuan dan keterampilan dasar dalam memberikan pertolongan pertama, khususnya dalam kasus henti napas atau henti jantung mendadak, yang dapat terjadi kapan saja dan di mana saja.

Pemahaman tentang BHD bukan hanya penting bagi tenaga medis, tetapi juga bagi seluruh lapisan masyarakat. Dengan penanganan yang cepat dan tepat, nyawa seseorang dapat diselamatkan.

Semoga pelatihan ini menjadi langkah awal dalam membentuk masyarakat yang lebih tanggap dan peduli terhadap keselamatan sesama.

Salam Jantung Sehat🫀✨





Batik adalah warisan budaya yang menyatukan kita dalam keberagaman. Setiap motif dan coraknya menyimpan filosofi kehidup...
02/10/2025

Batik adalah warisan budaya yang menyatukan kita dalam keberagaman. Setiap motif dan coraknya menyimpan filosofi kehidupan, kesabaran, dan ketelitian nilai yang juga sejalan dengan dedikasi kami dalam merawat kesehatan masyarakat.

Seperti halnya batik yang dirajut dengan penuh cinta dan ketekunan, kami pun berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dengan hati. Mari bersama-sama lestarikan batik sebagai identitas bangsa, sembari terus menjaga kesehatan sebagai aset berharga dalam kehidupan.

🇮🇩 Batik adalah budaya kita, kesehatan adalah masa depan kita.

RS Jantung Jakarta Raih Prestasi Baru 🎉RS Jantung Jakarta berhasil meraih posisi 5 besar kategori Leadership & Managemen...
01/10/2025

RS Jantung Jakarta Raih Prestasi Baru 🎉

RS Jantung Jakarta berhasil meraih posisi 5 besar kategori Leadership & Management pada ajang bergengsi PERSI Award – MAKERSI Award 2025. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) terhadap komitmen rumah sakit dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Indonesia.

Kompetisi ini diselenggarakan bertepatan dengan rangkaian acara Seminar Nasional PERSI XXI, Seminar Tahunan Patient Safety XIX, serta Hospital Expo ###VII yang berlangsung di ICE BSD, Serpong, 25–28 September 2025.

Capaian ini menjadi wujud nyata dedikasi RS Jantung Jakarta untuk terus menghadirkan pelayanan kesehatan yang bermutu, aman, inovatif, dan berdaya saing global.

Salam Jantung Sehat 🫀✨



1 Oktober 2025 – Hari Kesaktian Pancasila 🇮🇩Hari ini bukan sekadar peringatan, tetapi pengingat bahwa persatuan adalah k...
01/10/2025

1 Oktober 2025 – Hari Kesaktian Pancasila 🇮🇩

Hari ini bukan sekadar peringatan, tetapi pengingat bahwa persatuan adalah kekuatan terbesar bangsa.

Dengan semangat Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya, mari kita menjaga persatuan, menumbuhkan gotong royong, dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila demi Indonesia yang lebih maju, adil, dan sejahtera. ❤️✨”




Address

Jalan Martraman Raya No. 23
Jakarta
13140

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Rs Jantung Jakarta posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Practice

Send a message to Rs Jantung Jakarta:

Share

Share on Facebook Share on Twitter Share on LinkedIn
Share on Pinterest Share on Reddit Share via Email
Share on WhatsApp Share on Instagram Share on Telegram

Category