Dinas Kesehatan Kab. Karawang

Dinas Kesehatan Kab. Karawang Berita Kegiatan Dinas Kesehatan Kab. Karawang

7 Manfaat Kulit JerukManfaat Kulit Jeruk – Salah satu jenis buah yang mempunyai banyak penggemar adalah buah jeruk. Buah...
30/11/2016

7 Manfaat Kulit Jeruk

Manfaat Kulit Jeruk – Salah satu jenis buah yang mempunyai banyak penggemar adalah buah jeruk. Buah ini terkenal karena rasanya yang enak dan menyegarkan. Selain itu, buah jeruk juga terkenal dengan kandungan vitamin C yang melimpah dan mempunyai kandungan nutrisi lainnya yang bermanfaat bagi kesehatan dan kecantikan.
Saat mengkonsumsi buah jeruk, setiap orang pasti membuang kulitnya begitu saja. Padahal, di dalam kulit jeruk terdapat kandungan nutrisi yang tak kalah banyaknya dengan buahnya. Di dalam kulit jeruk terdapat kandungan nutrisi berupa vitamin A, vitamin C, antioksidan dan flavonoid. Kandungan tersebut mempunyai manfaat untuk kesehatan tubuh.
Dengan menganalisir informasi dari carakhasiatmanfaat.com diketahui sejumlah manfaat kulit jeruk bagi kesehatan tubuh. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut :
7 Manfaat Kulit Jeruk
1. Menurunkan Kadar Kolesterol
Di dalam kulit jeruk terdapat kandungan flavon yang terdiri dari zat polymethoxylate dan hesperidin. Departemen Pertanian AS dan perusahaan Nutraceutical KGK Synergize telah melakukan penelitian bahwa kandungan tersebut dapat menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh.
2. Mencegah Pertumbuhan Sel Kulit
Kandungan flavonoid yang terdapat di dalam kulit jeruk berperan untuk membantu vitamin C dan antioksidan untuk bekerja lebih efisien. Flavonoid di dalamnya juga mempunyai kemampuan untuk menghambat pertumbuhan sel kanker dengan cara menghambat pasokan makanan yang dibutuhkan oleh sel-sel kanker.
3. Mencegah Penyakit Kanker Kulit
Dalam penelitian yang dilakukan pada tahun 2000 di Arizona Cancer Center (Nutrition and Cancer; Citrus Peel Use is Associated with Reduced Risk of Squamous Cell Carcinoma of the Skin). Penelitian tersebut mereka menemukan senyawa d-limonene di dalam kulit jeruk yang berperan untuk mengurangi pertumbuhan kanker kulit. [1]
4. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kandungan vitamin C yang ada di dalam kulit jeruk mempunyai kemampuan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan cara membantu memproduksi sel darah putih yang berperan sebagai sistem imun.
5. Mengatasi Gangguan Pencernaan
Kandungan vitamin C, antioksidan dan serat yang terdapat di dalam kulit jeruk mempunyai kemampuan untuk mengatasi masalah gangguan pencernaan, seperti sembelit, susah buang air besar, wasir, sakit perut dan gangguan pencernaan lainnya.
6. Memperbaiki Kondisi Pernapasan
Di dalam 100 gram kulit jeruk terdapat kandungan serat sekitar 10.6 gram. Kandungan serat tersebut mempunyai kemampuan untuk mencegah sindrom iritasi kembung dan jika diekstrak, kulit jeruk mempunyai kemampuan untuk memperbaiki kondisi pernapasan.
7. Menenangkan Pikiran
Aroma menyegarkan yang dimiliki oleh kulit jeruk mempunyai efek untuk menenangkan pikiran sehingga dapat membuat tubuh hingga pikiran menjadi rileks dan membuat tubuh terhindar dari rasa stres.
Karena kulit jeruk mempunyai rasa yang sangat pahit, membuat banyak orang enggan untuk mengkonsumsinya secara langsung. Ada cara mudah yang dapat dilakukan untuk membuat kulit jeruk enak untuk dikonsumsi, yaitu dengan mengolahnya menjadi manisan yang enak. Pada situs manfaat.co.id, dijelaskan mengenai bagaimana cara pembuatan manisan kulit jeruk. Adapun cara pembuatannya adalah sebagai berikut :
Siapkan kulit jeruk secukupnya, kemudian cucilah hingga benar-benar bersih
• Potonglah menjadi ukuran yang kecil-kecil
• Keringkan dengan cara menjemur di bawah sinar matahari
• Setelah, benar-benar kering rendamlah di dalam larutan gula selama semalaman [2]
Cara selanjutnya, bisa mengkonsumsi kulit jeruk dengan cara membuatnya menjadi jus, yaitu dengan mencampurkannya dan membelendernya sebagai campuran jus buah segar. Hal ini disebabkan karena campuran buah tersebut dapat menetralkan rasa pahit di yang dimiliki oleh kulit jeruk.
Yang terakhir, bisa dilakukan dengan mengkonsumsi kulit jeruk dalam bentuk ekstrak kulit jeruk yang sudah banyak dijual di pasaran. Sebelum mengkonsumsi atau mengolahnya pastikan bahwa telah mencucinya hingga bersih karena pada permukaan kulit jeruk terkena paparan zat pupuk kimia, paparan lilin, inteksida, bakteri, kuman dan virus yang terbawa oleh angin.
Namun, jika ingin mengkonsumsi kulit jeruk secara langsung sebaiknya konsumsilah kulit jeruk keprok atau jeruk mandarin karena mempunyai rasa yang lebih manis dibandingkan dengan jenis kulit jeruk lainnya. Tetap konsumsilah secara bijaksana dan harus dengan cara yang tepat.

7 Manfaat Susu Kedelai Untuk Kesehatan TubuhManfaat Susu Kedelai Untuk Kesehatan – Minuman kental berwarna putih dan ber...
30/11/2016

7 Manfaat Susu Kedelai Untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Susu Kedelai Untuk Kesehatan – Minuman kental berwarna putih dan berprotein tinggi dikenal dengan nama susu. Ada dua jenis susu yang biasanya dikonsumsi oleh manusia, yaitu susu protein hewani dan susu protein nabati. Susu protein hewani biasanya berasal dari susu sapi dan susu kambing. Sementara untuk susu protein nabati berasal dari sari kacang, seperti susu almond dan susu kedelai. Meskipun berbeda, namun kedua jenis susu ini mempunyai nutrisi dan manfaat yang tidak berbeda jauh.
Jenis susu protein nabati yang banyak dikonsumsi adalah susu kedelai. Pasalnya, susu kedelai mudah didapatkan dan harganya juga lebih murah dibandingkan dengan susu almond. Walaupun murah, bukan berarti di dalamnya tidak ada kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Di dalam susu kedelai terdapat kandungan nutrisi berupa protein, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B12, vitamin D, vitamin E, asam folat, asam amino, mineral, phytoestrogen, antioksidan, lemak nabati, riboflavin dan masih banyak lagi lainnya.
Dengan adanya semua kandungan nutrisi tersebut, membuat susu kedelai mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Agar tidak penasaran, ketahuilah sejumlah manfaat susu kedelai berikut ini. Sesuai apa yang dikutip dari gen22.net, inilah manfaat susu kedelai untuk kesehatan tubuh.
7 Manfaat Susu Kedelai
1. Baik untuk Kesehatan Jantung
Susu kedelai hanya mempunyai kandungan minyak jenuh dalam jumlah sedikit sehingga tidak akan meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam darah dan baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan jantung serta tidak akan menyebabkan obesitas.
2. Mencegah Diabetes Mellitus
Penyakit diabetes terjadi akibat tubuh kekurangan hormon insulin sehingga terjadi kelainan metabolisme lemak, air, elektrolit, karbohidrat dan protein. Kandungan asam amino yaitu, ariginin dan glisin yang terdapat di dalam susu kedelai mampu menjaga keseimbangan hormon insulin di dalam tubuh.
3. Mencegah Penyakit Kanker
Di dalam susu kedelai terdapat kandungan phytoestrogen yang melimpah. Phytoestrogen merupakan hormon tanaman yang mempunyai kemampuan untuk menghambat produksi hormon testosterone pada tubuh pria. Kadar hormon testosterone yang berkurang dapat mencegah pertumbuhan kanker prostat.
4. Baik untuk Organ Hati
Di dalam susu kedelai terdapat kandungan nutrisi yang aman dan baik untuk organ hati, karena hati tidak perlu bekerja keras untuk menetralkan susu kedelai. Hal ini disebabkan karena di dalam susu kedelai tidak ada kandungan zat yang merugikan organ hati.
5. Menjaga Kesehatan Tulang
Susu kedelai juga mempunyai kandungan kalsium dan vitamin D yang diperlukan untuk menutrisi tulang, menjaga kepadatan tulang, menjaga struktur tulang dan menguatkan tulang. Dengan demikian, susu kedelai dapat menjaga kesehatan tulang dan dapat mencegah terjadinya osteoporosis.
6. Menurunkan Berat Badan
Susu kedelai mempunyai kadar gula dalam jumlah sedikit, yaitu sekitar 7 gram saja karena di dalamnya terdapat kandungan asam lemak tak jenuh yang dapat menghambat proses penyerapan lemak di dalam usus sehingga dapat memberikan efek kenyang yang lebih lama. [1]
7. Menjaga Kesehatan Kulit
Di dalam susu kedelai terdapat kandungan antioksidan dan vitamin E. Kedua kandungan tersebut berperan untuk menjaga kesehatan kulit. Kandungan antioksidan di dalamnya berperan untuk memerangi efek radikal bebas yang dapat menyebabkan penyakit kanker kulit. Sementara kandungan vitamin E di dalamnya berfungsi untuk melembabkan kulit, menghaluskan kulit, mengencangkan kulit dan mencerahkan kulit, sehingga akan terlihat awet muda.
Mengkonsumsi susu kedelai dapat dijadikan sebagai alternatif bagi seseorang yang alergi susu protein hewani. Selain itu, susu kedelai juga dapat dijadikan minuman sehat untuk para vegetarian dan dapat dijadikan sebagai minuman diet sehat. Supaya tidak bosan untuk mengkonsumsinya, ada banyak pilihan varian rasa susu kedelai, seperti rasa coklat, strawberry hingga jahe.
Semua manfaat dari susu kedelai tersebut bisa didapatkan jika tetap dikonsumsi dalam porsi yang bijaksana dan tidak berlebihan. Kemudian, pastikan bahwa telah mengkonsumsi susu kedelai asli yang tidak tercampur dengan bahan-bahan kimia. Namun, susu kedelai tidak disarankan untuk diberikan kepada balita berusia di bawah satu tahun. Untuk balita di bawah satu tahun, sebaiknya cukup diberikan dengan ASI saja.

PORSI TEPAT NUTRISI TUBUHAgar dapat berfungsi optimal, tubuh memerlukan nutrisi lengkap. Makanan merupakan pemasok nutri...
10/11/2016

PORSI TEPAT NUTRISI TUBUH

Agar dapat berfungsi optimal, tubuh memerlukan nutrisi lengkap. Makanan merupakan pemasok nutrisi bagi tubuh. Berdasarkan fungsinya, makanan dapat dikelompokkan menjadi karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, danserat. Terlalu banyak makan dengan nutrisi tidak tepat dapat membuat berat badan berlebihan dan menyebabkan berbagai penyakit. Berapa banyak porsi makanan yang disarankan? Berikut keterangan berapa porsi yang tepat untuk tubuh beserta fungsi dan makanan-makanan yang disarankan.
Karbohidrat
Karbohidrat berfungsi sebagai sumber energi utama bagi tubuh agar dapat melakukan berbagai aktivitas. Rata-rata setiap 1 gram karbohidrat akan menghasilkan 4 kalori. Kebutuhan rata-rata manusia akan kalori adalah sebanyak 1200-2000 kalori. Kalori yang diperoleh dari karbohidrat disarankan sebanyak 45%-60% dari seluruh kebutuhan kalori. Namun, saat ini rata-rata penduduk Indonesia mengkonsumsi 70%-80% karbohidrat. Kelebihan mengkonsumsi karbohidrat yang tidak digunakan akan disimpan sebagai lemak. Selengkapnya tentang kalori dapat dibaca pada artikel berikut: Hitung kalori tubuh Anda.
Pada karbohidrat dapat diperoleh angka Indeks Glikemin (IG). Angka ini menunjukkan kandungan yang dapat meningkatkan kadar gula dalam darah. Semakin tinggi angka IG, maka makanan tersebut akan meningkatkan gula darah lebih cepat. Sedangkan pada karbohidrat dengan angka IG yang rendah akan memberi rasa kenyang lebih lama sehingga dapat mencegah rasa ingin makan. Contoh karbohidrat dengan IG tinggi adalah roti, jagung dan kentang. Sedangkan, karbohidrat dengan IG rendah adalah gandum dan beras merah.

Protein
Protein berfungsi sebagai komponen yang bermanfaat untuk pertumbuhan, penyembuhan luka, regenerasi sel, menghasilkan enzim dan hormon untuk metabolisme tubuh juga sebagai sumber energi. Kekurangan protein akan mengganggu pertumbuhan, menyebabkan tulang keropos dan rambut rontok.
Protein dapat diperoleh dari hewan atau dari tumbuh-tumbuhan. Protein yang berasal dari hewan disebut protein hewani, misalnya daging, susu atau telur. Sedangkan protein dari tumbuhan disebut protein nabati yang terdapat pada kacang-kacangan. Protein hewani mengandung asam amino essensial lebih dibandingkan protein nabati.
Berat protein dalam tubuh sekitar 1/6 dari berat badan seseorang. Protein merupakan komponen kedua terbesar pada tubuh manusia setelah air. Setiap hari, kebutuhan manusia akan kalori adalah sebanyak 1 gram untuk setiap 1 kg berat seseorang. Rata-rata 1 gram protein akan menghasilkan 4 kalori.
Agar mendapatkan protein maksimal, hindari memasak dengan suhu tinggi dan menggunakan banyak minyak karena akan merusak protein yang ada. Disarankan untuk mengolah makanan berprotein dengan memanggang atau mengukus.

Lemak
Lemak berfungsi sebagai cadangan energi dan untuk melindungi organ tubuh. Kebutuhan lemak yang tercukupi berguna untuk menjaga kesehatan kulit, rambut, menjaga suhu tubuh, melarutkan vitamin A, D, E, K dan membantu metabolisme tubuh berjalan dengan baik. Satu gram lemak dapat menghasilkan sekitar 90 kalori. Lemak harus dipenuhi sekitar 20%-30% dari total kebutuhan kalori.
Lemak terbagi atas 2, yaitu:
• Lemak Baik
Yaitu lemak tidak jenuh (unsaturated fat) yang biasa terdapat pada kacang-kacangan, ikan salmon, kenari dan alpukat. Lemak baik ini memiliki kandungan Asam Omega 3 yang berguna untuk memelihara kesehatan jantung, menurunkan tekanan darah dan mencegah terjadinya jantung koroner.
• Lemak Jahat
Yaitu lemak Jenuh (saturated fat) dan lemak trans (trans fat) yang terdapat pada daging, jeroan atau makanan yang digoreng. Lemak jahat yang berlebih akan meningkatkan kadar kolesterol total dan LDL dalam darah. Kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan penyaklit jantung, tekanan darah tinggi dan pemicu diabetes.
Konsumsi lemak dalam sehari tidak boleh melebihi 35% dari total kebutuhan kalori harian dan agar bermanfaat, lemak yang dikonsumsi harus lemak baik (lemak tidak jenuh).

Vitamin dan Mineral
Vitamin dan mineral bergungsi untuk mengatur dan mendukung berbagai proses yang terjadi dalam tubuh. Misalnya, proses pembentukan energi atau proses berpikir. Vitamin dan mineral banyak terdapat pada buah dan sayuran. Satu porsi buah mennghasilkan sekitar 40 kalori. Disarankan agar setiap hari melakukan konsumsi 5-9 porsi buah. Buah dan sayur juga dapat memberikan serat.

Serat
Serat terutama berfungsi pada proses pencernaan dan menjaga tubuh sehat dengan mengkonsumsi serat pangan. Serat banyak terdapat pada buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan dan serelia. Beberapa contoh buah dengan serat tinggi adalah pepaya, sirsak, apel dan jeruk. Pada sayuran, serat banyak terdapat pada kacang panjang, brokolim wortel, tauge, dan kangkung dengan kandungan 2-5 gram setiap 100 gram. Pada kacang-kacangan dan serelia, serat yang terkandungnya sebanyak 4-10 gram per 100 gram.
Fungsi utama dari serat antara lain:
• Melancarkan buang air besar yang akan mencegah terjadinya konstipasi dan wasir.
• Membuat agar makanan yang tidak terserap di usus dapat segera dikeluarkan sehingga mengurangi kemungkinan terserapnya racun yang terdapat dari sisa makanan yang tidak terserap.
• Menjaga berat badan tetap ideal karena sifat serat yang dapat mencegah penyerapan lemak dan memberi rasa kenyang yang akan membantu keinginan untuk mengkonsumsi makanan.
• Menjaga kolesterol dan gula darah pada angka yang stabil. Kestabilan kolesterol dan gula darah dapat mencegah berbagai penyakit yang membahayakan seperti diabetes atau penyakit jantung.

Trik Diet Sukses Tanpa TersiksaMeskipun baik untuk kesehatan atau untuk kecantikan, program diet bisa sangat menyiksa. A...
10/11/2016

Trik Diet Sukses Tanpa Tersiksa
Meskipun baik untuk kesehatan atau untuk kecantikan, program diet bisa sangat menyiksa. Anda harus menahan diri untuk menyantap berbagai makanan kes**aan yang lezat dan harus mengurangi porsi makanan sehingga perut kerap menjadi kelaparan. Dengan beberapa trik yang mudah, Anda dapat terhindar dari berbagai keadaan tersebut.
Diet Sehat
Dengan langkah-langkah praktis berikut, Anda dapat menjalankan program diet Anda tanpa merasa tersiksa. Apa saja trikdiet sehat yang tidak membuat Anda tersiksa?

Minum Air Putih
Minum air dapat mengurangi perasaan lapar, Anda dapat mencoba meminum segelas air putih sebelum tergoda keinginan untuk mengemil. Rasa lapar dapat berkurang dengan konsumsi air putih, hasilnya porsi makan pun berkurang. Selain itu, air putih dapat melarutkan lemak yang ada dalam tubuh sehingga mengkonsumsinya sangat baik untuk kesehatan.

Pajang Makanan Sehat Anda
Meletakkan makanan sehat seperti buah atau sayuran di tempat yang mudah terlihat akan memudahkan Anda untuk menjangkaunya. Misalnya dengan meletakkannya di bagian tengah kulkas, sebaliknya posisi keju, biscuit, minuman soda atau makanan lain yang kaya kalori dapat diletakkan di tempat yang kurang terlihat.

Tambah Makanan Sehat dalam Piring
Coba tambahkan sayuran pada piring Anda. Boleh saja sesekali menikmati makanan di restoran favorit Anda, tetapi jangan lupa pesan seporsi salad sebagai pelengkap. Sayuran kaya akan serat yang mampu membuat Anda tetap merasa kenyang sehingga perut tidak menagih untuk terus diisi.

Nikmati Makanan
Mereka yang s**a makan cepat cenderung lebih cepat gemuk. Hal ini disebabkan karena jika manusia makan secara perlahan dan menikmati makanannya, maka akan memberikan cukup banyak waktu agar tubuh dapat memberi sinyal kenyang pada otak sehingga porsi makanan yang dimakan lebih sedikit. Hindari juga makan sambil mengobrol atau menonton televisi. Kebiasaan seperti ini akan membuat Anda makan dalam porsi lebih banyak.

Buat Catatan Makanan
Mencatat makanan apa saja yang telah Anda santap dapat membantu Anda lebih berhati-hati untuk setiap makanan yang akan disantap lagi. Ini juga akan membantu agar tidak "kecolongan" dengan makanan yang tinggi kalori yang masuk dalam tubuh.
Catatan hendaknya dibuat secara akurat dan lengkap. Catat semua yang Anda santap termasuk dalam porsi yang kecil seperti 2 keping biskuit juga semua topping dari makanan yang disantap. Misalnya, saat makan roti, catat topping apa yang dipakai. Catat juga seberapa banyak porsi yang Anda makan. Dengan adanya catatan, dapat dianalisa apa yang kira-kira telah membuat berat badan Anda bertambah.
Yang harus diingat dalam melakukan diet adalah perlunya bersikap realistis. Jangan berharap untuk turun terlalu banyak dalam jangka waktu singkat. Dengan pikiran yang tenang dan menerapkan trik praktis ini dapat membuat Anda tidak takut saat akan melakukan program diet.

8 Manfaat Jus SemangkaManfaat Jus Semangka – Setelah melakukan aktivitas seharian untuk menghilangkan dahaga dan menamba...
25/10/2016

8 Manfaat Jus Semangka

Manfaat Jus Semangka – Setelah melakukan aktivitas seharian untuk menghilangkan dahaga dan menambah stamina setiap orang pasti ingin mengkonsumsi makanan atau minuman yang menyegarkan. Buah semangka biasanya banyak dipilih sebagai pelepas dahaga setelah beraktivitas. Pasalnya, buah ini mempunyai kandungan kadar air yang cukup banyak sehingga dapat memenuhi asupan cairan yang dibutuhkan oleh tubuh.
Selain dapat dikonsumsi secara langsung, buah semangka juga dapat diolah menjadi aneka minuman yang menyegarkan, seperti jus semangka. Di balik rasa jus semangka yang manis dan menyegarkan, ternyata terdapat kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam jus semangka terdiri atas, serat, protein, kalium, vitamin A, vitamin B, vitamin C dan masih banyak kandungan nutrisi lainnya.
Semua kandungan nutrisi tersebut dapat mencukupi kebutuhan nutrisi yang diperlukan oleh tubuh dan berfungsi untuk menjaga kesehatan tubuh. Nah, untuk lebih jelasnya simak informasi berikut ini tentang manfaat jus semangka. Inilah manfaat jus semangka bagi kesehatan tubuh, beberapa diantaranya dikutip dari andasehat.com.
8 Manfaat Jus Semangka
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Menjalankan pola hidup yang kurang sehat biasanya akan membuat seseorang mengalami resiko terkena penyakit jantung. Agar terhindar dari masalah tersebut, tubuh harus mendapatkan asupan nutrisi yang cukup untuk meningkatkan kinerja organ-organ tubuh termasuk jantung. Salah satu minuman yang dianjurkan untuk dikonsumsi agar jantung tetap sehat adalah jus semangka. Pasalnya, di dalam jus ini terdapat kandungan nutrisi dan senyawa yang dapat meningkatkan kinerja jantung menjadi optimal.
2. Menyehatkan Tulang
Jus semangka mempunyai kandungan mineral berupa kalium dan kalsium. Kedua kandungan nutrisi tersebut berfungsi untuk mempertahankan kepadatan tulang, menguatkan tulang dan mencegah terjadinya osteoporosis, sehingga tulang menjadi sehat.
3. Sumber Antioksidan Alami
Di dalam jus semangka terdapat kandungan antioksidan yang baik untuk menangkal radikal bebas. Antioksidan tersebut juga mempunyai kemampuan untuk menjaga kesehatan kulit dan dapat membuat kulit terlihat awet muda.
4. Mencegah Dehidrasi
Seperti apa yang sudah diketahui sebelumnya, jus semangka merupakan minuman yang menyegarkan karena di dalamnya terdapat kadar air tinggi dan terdapat kandungan mineral hingga 90%. Dengan demikian, jus semangka dapat dikonsumsi untuk menghilangkan dahaga dan dapat mencegah dehidrasi. [1]

5. Penambah Energi
Di dalam jus semangka terdapat kandungan karbohidrat yang terdiri atas serat pangan. Dengan adanya kandungan tersebut membuat jus semangka banyak dikonsumsi sebagai minuman penambah energi atau penambah stamina.
6. Menyehatkan Organ Pencernaan
Kandungan serat di dalamnya juga mempunyai kemampuan untuk menyehatkan organ pencernaan, sehingga sistem pencernaan menjadi lancar dan terhindar dari berbagai masalah, seperti sembelit, susah buang air besar hingga wasir.
7. Mencegah Sariawan
Sariawan merupakan gangguan penyakit ringan yang disebabkan karena tubuh kekurangan vitamin C. Di dalam jus semangka terdapat kandungan vitamin C yang cukup tinggi, jika mengkonsumsinya secara teratur maka dapat mencegah terjadinya sariawan.
8. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Zat antioksidan yang terdapat jus semangka terdiri atas perpaduan antara vitamin C dan flavonoid. Kandungan zat antioksidan yang terdapat di dalamnya berperan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga tubuh dapat terhindar dari gangguan penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri, kuman maupun virus.
Semua manfaat tersebut bisa didapatkan apabila mengkonsumsi jus mangga secara teratur dalam jumlah yang tidak berlebihan. Selain memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, jus semangka juga dapat dikonsumsi sebagai minuman diet sehat karena di dalamnya terdapat kadar gula dan kalori dalam porsi rendah. Cara pembuatannya pun juga cukup mudah untuk dilakukan, yaitu dengan memotong daging buah semangka berukuran kecil, masukkan ke dalam blander dan tuangkan ke dalam gelas. Untuk mendapatkan sensasi rasa ketika dikonsumsi, bisa ditambahkan dengan susu atau campuran buah lainnya.
Agar mendapatkan manfaatnya secara maksimal dianjurkan untuk tidak menambahkan jus semangka dengan gula. Pasalnya, di dalam jus semangka sudah terdapat kandungan gula alami yang dapat memberikan rasa manis saat dikonsumsi. Memberikan gula tambahan pada jus semangka justru dapat meningkatkan kadar gula di dalam darah.

MENGATASI TEKANAN DARAH TINGGI ATAU HIPERTENSITekanan darah tinggi atau hipertensitelah menjadi penyakit yang umum bagi ...
21/10/2016

MENGATASI TEKANAN DARAH TINGGI ATAU HIPERTENSI

Tekanan darah tinggi atau hipertensitelah menjadi penyakit yang umum bagi banyak orang saat ini, apalagi bagi mereka yang tinggal di kawasan perkotaan. Tekanan darah tinggi atau hipertensi menjadi salah satu faktor penyebab stroke, serangan jantung, dan juga gagal ginjal. Dan akibat terburuk dari penyakit ini adalah kematian. Karena itu, jika bisa, penyakit ini harus dicegah. Jika Anda memiliki tekanan darah yang tinggi, Anda dapat mengendalikan penyakit ini. Bagaimana cara mencegah dan mengendalikan darah tinggi atau hipertensi?
Tekanan Darah
Sebelum membahas mengenai tekanan darah tinggi atau hipertensi, ada baiknya Anda mengenal terlebih dahulu tentang tekanan darah. Saat Anda melakukan pemeriksaan fisik atau pemeriksaan klinis ke dokter, biasanya ada alat khusus yang digunakan oleh dokter untuk memeriksa tekanan darah. Alat untuk memeriksa tekanan darah disebutsphigmomanometer atau dikenal juga dengan tensimeter. Ada tensimeter digital dan ada juga tensimeter air raksa yang masih umum digunakan untuk pemeriksaan klinis.
Memeriksa Tekanan Darah
Saat memeriksa tekanan darah, ada dua angka yang biasanya disebut misalnya 120/80. Apa yang dimaksud angka-angka tersebut?
Sistolik
Angka pertama (120) yaitu tekanan darah sistolik, yaitu tekanan saat jantung berdenyut atau berdetak (sistol). Sering disebut tekanan atas.
Diastolik
Angka kedua (80) yaitu tekanan darah diastolik, yaitu tekanan saat jantung beristirahat di antara saat pemompaan. Sering disebut tekanan bawah.

Dokter akan melakukan pemeriksaan tekanan darah dengan menyuruh Anda duduk atau berbaring, karena itu posisi terbaik untuk mengukur tekanan darah. Lalu dokter biasanya akan mengikat kantung udara pada lengan kanan kecuali pada lengan tersebut terdapat cedera. Setelah itu, dilakukan pengukuran tekanan darah. Perbedaan antara tekanan sistolik dan diastolik disebut tekanan denyut.
Apa yang dimaksud dengan tekanan darah? Tekanan darah yaitu tekanan yang dialami darah pada pembuluh arteri ketika darah di p***a oleh jantung ke seluruh anggota tubuh manusia. Tekanan darah dibuat dengan mengambil dua ukuran dan biasanya terdapat dua angka yang akan disebut oleh dokter. Misalnya dokter menyebut 140-90, maka artinya adalah 140/90 mmHg. Angka pertama (140) menunjukkan tekanan ke atas pembuluh arteri akibat denyutan jantung atau pada saat jantung berdenyut atau berdetak, dan disebuttekanan sistolik atau sering disebut tekanan atas. Angka kedua (90) menunjukkan tekanan saat jantung beristirahat di antara pemompaan, dan disebut tekanan diastolik atau sering juga disebut tekanan bawah.
Setelah mengetahui tekanan darah, pasti Anda ingin mengetahui apakah tekanan darah Anda termasuk rendah, normal atau tinggi. Berikut ini penggolongan tekanan darah berdasarkan angka hasil pengukuran dengan tensimeter untuk tekanan sistolik dan diastolik:
Tekanan Darah Sistolik (angka pertama) Diastolik (angka kedua)
Darah rendah atau hipotensi Di bawah 90 Di bawah 60
Normal 90 - 120 60 - 80
Pre-hipertensi 120 - 140 80 - 90
Darah tinggi atau hipertensi (stadium 1) 140 - 160 90 - 100
Darah tinggi atau hipertensi (stadium 2 / berbahaya) Di atas 160 Di atas 100

Mengapa Tekanan Darah Meningkat?
Apa yang menyebabkan tekanan darah bisa meningkat? Sebagai ilustrasi, jika Anda sedang menyiram kebun dengan selang. Jika Anda menekan ujung selang, maka air yang keluar akan semakin kencang. Hal itu karena tekanan air meningkat ketika selang ditekan. Selain itu, jika Anda memperbesar keran air, maka aliran air yang melalui selang akan semakin kencang karena debit air yang meningkat.
Hal yang sama juga terjadi dengan darah Anda. Jika pembuluh darah Anda menyempit, maka tekanan darah di dalam pembuluh darah akan meningkat. Selain itu, jika jumlah darah yang mengalir bertambah, tekanan darah juga akan meningkat.

Penyebab Darah Tinggi
Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan seseorang memiliki tekanan darah tinggi. Ada faktor penyebab tekanan darah tinggi yang tidak dapat Anda kendalikan. Ada juga yang dapat Anda kendalikan sehingga bisa mengatasi penyakit darah tinggi. Beberapa faktor tersebut antara lain:
• Keturunan
Faktor ini tidak bisa Anda kendalikan. Jika seseorang memiliki orang-tua atau saudara yang memiliki tekanan darah tinggi, maka kemungkinan ia menderita tekanan darah tinggi lebih besar. Statistik menunjukkan bahwa masalah tekanan darah tinggi lebih tinggi pada kembar identik daripada yang kembar tidak identik. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ada bukti gen yang diturunkan untuk masalah tekanan darah tinggi.
• Usia
Faktor ini tidak bisa Anda kendalikan. Penelitian menunjukkan bahwa seraya usia seseorang bertambah, tekanan darah pun akan meningkat. Anda tidak dapat mengharapkan bahwa tekanan darah Anda saat muda akan sama ketika Anda bertambah tua. Namun Anda dapat mengendalikan agar jangan melewati batas atas yang normal.
• Garam
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Garam dapat meningkatkan tekanan darah dengan cepat pada beberapa orang, khususnya bagi penderita diabetes, penderita hipertensi ringan, orang dengan usia tua, dan mereka yang berkulit hitam.
• Kolesterol
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Kandungan lemak yang berlebih dalam darah Anda, dapat menyebabkan timbunan kolesterol pada dinding pembuluh darah. Hal ini dapat membuat pembuluh darah menyempit dan akibatnya tekanan darah akan meningkat. Kendalikan kolesterol Anda sedini mungkin. Untuk tips mengendalikan kolesterol, silahkan lihat artikel berikut: kolesterol.
• Obesitas / Kegemukan
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Orang yang memiliki berat badan di atas 30 persen berat badan ideal, memiliki kemungkinan lebih besar menderita tekanan darah tinggi.
• Stres
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Stres dan kondisi emosi yang tidak stabil juga dapat memicu tekanan darah tinggi.
• Rokok
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Merokok juga dapat meningkatkan tekanan darah menjadi tinggi. Kebiasan merokok dapat meningkatkan risiko diabetes, serangan jantung dan stroke. Karena itu, kebiasaan merokok yang terus dilanjutkan ketika memiliki tekanan darah tinggi, merupakan kombinasi yang sangat berbahaya yang akan memicu penyakit-penyakit yang berkaitan dengan jantung dan darah.
• Kafein
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Kafein yang terdapat pada kopi, teh maupun minuman cola bisa menyebabkan peningkatan tekanan darah.
• Alkohol
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Konsumsi alkohol secara berlebihan juga menyebabkan tekanan darah tinggi.
• Kurang Olahraga
Faktor ini bisa Anda kendalikan. Kurang olahraga dan bergerak bisa menyebabkan tekanan darah dalam tubuh meningkat. Olahraga teratur mampu menurunkan tekanan darah tinggi Anda namun jangan melakukan olahraga yang berat jika Anda menderita tekanan darah tinggi.

Mencegah dan Mengatasi Darah Tinggi
Untuk mencegah darah tinggi bagi Anda yang masih memiliki tekanan darah normal ataupun mengatasi darah tinggi bagi Anda yang sudah memiliki tekanan darah tinggi, maka saran praktis berikut ini dapat Anda lakukan:
• Kurangi konsumsi garam dalam makanan Anda. Jika Anda sudah menderita tekanan darah tinggi sebaiknya Anda menghindari makanan yang mengandung garam.
• Konsumsi makanan yang mengandung kalium, magnesium dan kalsium. Kalium, magnesium dan kalsium mampu mengurangi tekanan darah tinggi.
• Kurangi minum minuman atau makanan beralkohol. Jika Anda menderita tekanan darah tinggi, sebaiknya hindari konsumsi alkohol secara berlebihan. Untuk pria yang menderita hipertensi, jumlah alkohol yang diijinkan maksimal 30 ml alkohol per hari sedangkan wanita 15 ml per hari.
• Olahraga secara teratur bisa menurunkan tekanan darah tinggi. Jika Anda menderita tekanan darah tinggi, pilihlah olahraga yang ringan seperti berjalan kaki, bersepeda, lari santai, dan berenang. Lakukan selama 30 hingga 45 menit sehari sebanyak 3 kali seminggu.
• Makan sayur dan buah yang berserat tinggi seperti sayuran hijau, pisang, tomat, wortel, melon, dan jeruk.
• Jalankan terapi anti stres agar mengurangi stres dan Anda mampu mengendalikan emosi Anda.
• Berhenti merokok juga berperan besar untuk mengurangi tekanan darah tinggi atau hipertensi.
• Kendalikan kadar kolesterol Anda.
• Kendalikan diabetes Anda.
• Hindari obat yang bisa meningkatkan tekanan darah. Konsultasikan ke dokter jika Anda menerima pengobatan untuk penyakit tertentu, untuk meminta obat yang tidak meningkatkan tekanan darah.

Darah Tinggi dapat Dikendalikan
Tekanan darah tinggi atau hipertensi bukan suatu penyakit yang tidak dapat dihilangkan. Anda bisa mengendalikannya dan mencegah darah tinggi.

Address

Jalan Parahiyangan No. 39
Karawang
41313

Opening Hours

Monday 07:45 - 15:45
Tuesday 08:00 - 17:00
Wednesday 07:45 - 15:45
Thursday 07:45 - 15:45
Friday 07:45 - 15:00

Telephone

+62267402276

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Dinas Kesehatan Kab. Karawang posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Practice

Send a message to Dinas Kesehatan Kab. Karawang:

Share

Share on Facebook Share on Twitter Share on LinkedIn
Share on Pinterest Share on Reddit Share via Email
Share on WhatsApp Share on Instagram Share on Telegram

Category