15/01/2026
Presentasi KSO Instalasi Gas Medis Vacuum PT. Samator Gas Industri Banjarbaru Kepada RSUD Kapuas
KUALA KAPUAS – Berdasarkan Surat Permohonan Presentasi Untuk KSO Instalasi Gas Medis Vacuum, RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kabupaten Kapuas mengikuti Presentasi KSO Instalasi Gas Medis Vacuum yang dipresentasikan oleh PT. Samator Gas Industri Banjarbaru, bertempat di Aula Manajemen RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas yang beralamat di Jalan Tambun Bungai Nomor 16, pada Hari Selasa (13/01/2026).
Kegiatan presentasi ini dibuka oleh dr. Delianae, selaku Direktur RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo, didampingi Kabid. Pelayanan Penunjang, Kabid. Yanmedik dan Mutu Pelayanan, dan Kabid. Keperawatan, juga dihadiri oleh Kepala Seksi / Kepala Sub Bagian yang terkait beserta staf , Tim Pengadaan, Karu. IPSRS, dan dihadiri para karyawan yang terkait di bidangnya. Adapun dari PT. Samator Gas Industri Banjarbaru diwakili oleh Syawal Fahmi selaku Account Manager dan didampingi oleh timnya.
Beliau menyambut baik acara presentasi dari PT. Samator Gas Industri Banjarbaru ini karena PT. Samator Gas Industri merupakan Penyuplai Liquid Oxigen di RSUD dr. H. Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas, dan sangat berguna untuk mempermudah pihak Rumah Sakit Umum Daerah dalam pelaksanaan program KRIS dari pemerintahan.
Seperti diketahui, PT Samator Gas Industri adalah perusahaan gas industri terbesar di Indonesia yang memproduksi serta mendistribusikan berbagai jenis gas (oksigen, nitrogen, argo, CO2, hidrogen, dan sebagainya) untuk sektor layanan medis, manufaktur, energi, dan lainnya, dengan jaringan pabrik dan stasiun pengisian terluas di dalam negeri, serta menyediakan perlengkapan gas industri dan layanan terkait.
Semoga dengan terlaksananya kegiatan presentasi ini terkait KSO Instalasi Gas Medis Vacuum memperoleh hasil berupa terimplementasinya dikemudian hari dan layanan penunjang medik di seluruh ruang pelayanan kesehatan di RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas semakin maju dengan kelengkapan sarana dan prasarananya. (PromkesRSUDKps)