09/09/2018
Diet yang Tepat Untuk Penderita Asam urat.
DokterSehat.Com – Penyakit asam urat atau artitis gout erat kaitanya dengan pola makan. Bagi anda yang memiliki masalah dengan asam urat, ada baiknya untuk menjalankan program diet bagi penderita asam urat tinggi untuk menurunkan kadar asam urat dengan diet berdasarkan golongan darah.
Berikut ini merupakan golongan makanan yang memiliki kandungan purin, diantaranya yaitu:
Golongan A
Jenis makanan yang memiliki kandungan purin tinggi yaitu seperti hati, hinjal, otak, paru-paru dan jeroan lainnya. Selain itu, makanan lainnya seperti kerang, udang, remis, sarden, herring, ekstrak daging (abon, dendeng), makanan seperti tape, alkohol dan makanan lain yang terdapat di dalam kaleng. Jumlah kadar zat purin yang terdapat pada makanan tersebut yaitu sekitar (150-800 mg/100 gram makanan).
Golongan B
Jenis makanan yang memiliki kandungan purin sedang dengan jumlah kadar purin sekitar (50-150 mg/100 gram makanan) yaitu jenis makanan seperti ikan yang tidak termasuk kedalam jenis golongan A, kerang-kerangan, kacang-kacangan, daging sapi, kembang kol, bayam, buncis, asparagus, daun singkong, jamur, daun pepaya dan juga kangkung.
Golongan C
Jenis golongan makanan yang termasuk kedalam golongan C ini yaitu jenis makanan yang memiliki kandungan purin rendah, yaitu sekitar (0-50 mg/100 gram makanan) yaitu seperti keju, susu, telur, sayuran lain dan buah-buahan.
Program diet sebaiknya segera dilakukan jika kadar asam urat didalam tubuh melebihi 7 m/dl, yaitu dengan menghindari mengkonsumsi aneka makanan yang tertera pada golongan makanan A dan membatasi konsumsi jenis makanan yang masuk kedalam golongan B.
Sumber :
https://doktersehat.com/diet-yang-tepat-untuk-penderita-asam-urat/
Repost oleh :
Nantikan artikel selanjutnya.
Teh Hijau Dapat Menurunkan Kadar Asam Urat.