24/08/2021
Salah satu pekerjaan yang memberikan dampak signifikan pada kesehatan otot, tulang, dan sendi adalah pekerjaan rumah tangga.
Survei membuktikan adanya peningkatan prevalensi nyeri pada otot, tulang, dan sendi (nyeri muskuloskeletal) pada wanita yang mengerjakan pekerjaan rumah tangga baik ibu rumah tangga maupun asisten rumah tangga.
MENGAPA IBU RUMAH TANGGA MEMILIKI RISIKO YANG LEBIH BESAR MENGALAMI NYERI MUSKULOSKELETAL?
Tingginya prevalensi nyeri muskuloskeletal pada ibu rumah tangga terjadi karena adanya gangguan biomekanik, gerakan repetisi, dan posisi gerakan yang tidak ergonomis saat melakukan pekerjaan rumah tangga seperti menyapu, mengepel, menyiapkan makanan, mengasuh anak, memasak dan mencuci piring, berbelanja, dan lainnya.
RISIKO PEKERJAAN RUMAH TANGGA YANG MENIMBULKAN NYERI OTOT, TULANG, SENDI
- Sering menggendong anak terutama dengan berat anak >10 kg memungkinkan timbulnya nyeri punggung bawah.
- Gerakan menyapu, mengepel, dan membersihkan kamar mandi dapat menyebabkan timbulnya nyeri pada bahu dan punggung atas karena banyak membungkuk, dan nyeri pada ekstremitas bawah jika ditambah dengan banyak berjongkok.
- Memasak dan mencuci peralatan memasak dan makan dapat menimbulkan nyeri pada punggung atas dan pergelangan tangan karena gerakan yang berulang.
- Nyeri ekstremitas bawah biasa terjadi apabila berdiri terlalu lama saat menyiapkan makanan, mencuci peralatan memasak dan peralatan makan, dan saat menggendong anak.
BAGAIMANA CARA MENCEGAH NYERI OTOT, TULANG, DAN SENDI PADA PEKERJA RUMAH TANGGA?
- Hindari berdiri terlalu lama terutama saat menyiapkan makanan dan mencuci peralatan masak dan makan, dan saat menggendong anak
- Batasi gerakan yang tidak ergonomis seperti banyak membungkuk, dan berjongkok
- Mengurangi waktu untuk melakukan pekerjaan rumah tangga dan mengambil waktu istirahat di antara gerakan yang berulang
- Lakukan gerakan peregangan (stretching) jika terasa pegal
- Hindari kebiasaan hidup yang tidak sehat seperti merokok dan menjaga berat badan tubuh dengan indeks massa tubuh